FREE CONSULTATION

Gapai mimpimu!

Rencanakan masa depanmu dengan Salak Ed

  • Experience

    With over 25 years of industry experience and nationwide partnerships

  • Support

    High acceptance rates, international experience, and comprehensive support.

  • Employment rate

    100% employment rate and focus on a great living experience.

Program Spotlight: Alasan Kuliah Computer Science

Program Spotlight: Alasan Kuliah Computer Science

Computer Science adalah salah satu jurusan yang paling populer dipelajari oleh siswa internasional. Sebagai siswa yang sedang mencari program yang tepat untuk studi di luar negeri, sebaiknya kamu memahami terlebih dahulu program yang akan kamu pilih nantinya. Misalnya, apa sebenarnya ilmu komputer itu? Apakah gelar tersebut sangat berharga? Ada baiknya perbanyak membaca untuk mencari tahu mengenai program studi yang kamu minati.

 

 

Apa itu Computer Science?

Computer Science atau Ilmu komputer adalah bidang studi mengenai bagaimana suatu komputer bekerja, namun bukan hanya mengenai komputer tetapi ilmu komputer juga memiliki fokus teoritis dan matematika serta melibatkan proses eksplorasi seperti algoritma untuk memecahkan masalah. Ketika mempelajari ilmu komputer, kamu akan berhubungan dengan perangkat keras dan perangkat lunak, lebih jelasnya kamu akan mendapatkan pemahaman tentang bagaimana komputer bekerja (perangkat keras) dan bahasa pemrogramannya (perangkat lunak).

 

 

Persyaratan Apa Saja yang Harus Disiapkan?

Persyaratan masuk university biasanya tergantung pada sekolah tempat kamu mendaftar, gelar computer science biasanya lebih menekankan matematika. Mata kuliah tersebut dapat mencakup advanced function, advanced calculus dan advanced vector. Beberapa institusi bahkan meminta mahasiswanya untuk memiliki dasar dalam fisika.

 

Kompetisi dan kontes biasanya tidak menjadi persyaratan namun berpartisipasi dalam acara tersebut dapat membedakan kamu dengan pelamar siswa yang lain, karena hal itu akan meningkatkan aplikasi kamu. Selain itu, memiliki latar belakang sebagai pemula dalam bahasa pemrograman seperti Python, Java, atau C ++ dapat menunjukkan bahwa kamu memiliki pemahaman tentang apa yang terlibat dalam gelar.

 

 

Apa Yang Kamu Bisa Lakukan Dengan Bachelof of Computer Science?

Kamu akan mendapatkan berbagai macam keterampilan saat mempelajari computer science. Keterampilan teknis seperti pemrograman dan keterampilan non-teknis seperti pemecahan masalah dan kepemimpinan. Gelar dalam ilmu komputer dapat digunakan di banyak industri yang berbeda. Mulai dari perusahaan komunikasi dan keuangan, hingga perangkat lunak, perawatan kesehatan dan lembaga pemerintah, jadi tidak ada batasannya. Kita hidup di masa di mana teknologi mamainkan peran penting dalam banyak aspek kehidupan dan gelar computer science sangat diminati oleh banyak perusahaan. Namun, meski begitu banyak pilihan tetapi banyak lulusan lebih memilih bertahan di industri komputer.

 

Di bawah ini adalah daftar karir yang bisa kamu temukan bagi lulusan computer science:

  1. Information Technology Consultant
  2. Systems Analyst
  3. Game Developer
  4. Web Developer
  5. Product Manager
  6. Software Engineer
  7. Cyber Security Consultant
  8. Finance Programmer

..dan banyak lagi peluang karir yang lebih beragam.

 

 

Kenapa Computer Science Cukup Worth It?

Computer Science dapat membuka banyak pintu ke berbagai industri. Nanti nya, kamu bisa bekerja pada bidang medis, bidang pendidikan dan bahkan bisa juga bekerja di perusahaan game. Banyak perusahaan yang secara aktif mencari lulusan computer science dengan menawarkan gaji yang kompetitif.

 

Jika kamu memutuskan untuk melanjutkan studi pada bidang ilmu komputer dan dapat menyelesaikan nya dengan baik, maka kamu akan diakui telah berhasil melalui program yang sulit, yang berarti dedikasi dan ketahanan karakteristik yang sangat dicari oleh perusahaan.

Jika kamu berencana untuk melanjutkan study di bidang Computer Science, hubungi konselor kami untuk melihat daftar kampusnya.