
Gapai mimpimu!
Rencanakan masa depanmu dengan Salak Ed
-
Experience
With over 25 years of industry experience and nationwide partnerships
-
Support
High acceptance rates, international experience, and comprehensive support.
-
Employment rate
100% employment rate and focus on a great living experience.

Cara Kerja di Luar Negeri Untuk Lulusan SMA, Apa Syaratnya?
Banyak orang berharap dapat bisa bekerja dan menuntut ilmu di luar negeri. Akan tetapi, keinginan itu terhalang oleh berbagai hal, salah satunya hanya berijazah SMA sederajat.
Sekarang ini bukan tidak mungkin kamu bisa bekerja di luar negeri meski hanya berijazah SMA. Ada tips jitu cara kerja di luar negeri lulusan SMA untuk kamu.
Jangan khawatir, kamu punya peluang yang besar meski hanya lulusan SMA. Jika kamu tertarik, simak tips dan syarat berikut ini.
Baca juga: Pengalaman mencari kerja di Luar Negeri sebagai International Student
Temukan Potensi Kerja Kamu di Luar Negeri
Bukan tidak mungkin lulusan SMA untuk bekerja di luar negeri. Ada banyak prospek kerja untuk lulusan SMA melamar dan bekerja di luar negeri seperti pekerja pabrik, pegawai hotel, karyawan bank, translator, hingga guru les.
Terdapat banyak negara yang membuka kesempatan untuk lulusan SMA, misalnya Amerika Serikat, Kanada, Australia, dan masih banyak lagi. Beberapa negara juga menawarkan prospek kerja lebih jika kamu melanjutkan study disana.
Sebagai contoh jika kamu berminat melanjutkan studi ke Kanada. Setelah lulus, kamu bisa mengajukan work permit untuk bekerja full-time. Biasanya, sarjana akan diberikan jatah 3 tahun kerja. Jika dalam 12 bulan pekerjaan kamu masuk dalam tingkat profesional, kamu bisa mendaftar Permanent Residency.
Apa Saja Syarat Cara Kerja di Luar Negeri Lulusan SMA?
Kemenaker telah memberikan layanan resmi perihal Pekerja Migran Indonesia (PMI). Pemerintah juga memberikan kesempatan untuk lulusan SMA sederajat. Kamu perlu mematuhi syarat dan prosedur yang berlaku agar tidak menjadi pekerja ilegal. Berikut ini syarat yang harus kamu patuhi.
- Berusia minimal 18 tahun.
- Sehat jasmani dan rohani.
- Memiliki dan terdaftar dalam kepesertaan jaminan sosial.
- Mempunyai berkas yang lengkap.
- Berkompetensi sesuai pekerjaan yang dilamar.
Selain syarat-syarat tersebut, ada berkas-berkas yang perlu kamu lengkapi. Dokumen tersebut meliputi:
- KTP dan Kartu Keluarga (KK).
- Sertifikat Kompetensi Kerja.
- Surat izin dari anggota keluarga yang diketahui Kepala Daerah atau Lurah.
- Surat Keterangan Sehat.
- Kartu kepesertaan program jaminan kesehatan nasional.
Ada pula prosedur dari Kemenaker yang perlu kamu ketahui agar tidak terjebak dalam prosedur penempatan yang ilegal. Berikut prosedurnya:
- Mengecek peluang kerja kamu di luar negeri.
- Mendaftar ke disnaker atau LTSA di daerah setempat.
- Menempuh seleksi administrasi dan teknis.
- Menandatangani perjanjian penempatan.
- Penandatanganan sebagai peserta jaminan sosial.
- Mengurus visa kerja.
- Mengikuti orientasi sebelum pemberangkatan.
- Menandatangani perjanjian kerja dan pemberangkatan.
Baca juga: Ini Syarat Kerja di Luar Negeri! Apa Bisa Sambil Kuliah?
Bagaimana Cara Kerja di Luar Negeri Lulusan SMA?
Ada banyak opsi untuk bekerja di luar negeri, namun kamu harus bisa memastikan perusahaan atau pihak yang bekerja dengan kamu sudah terpercaya dan izin yang resmi. Berikut ini 6 cara kerja di luar negeri lulusan SMA.
1. Mencari Lowongan di Internet
Cara pertama untuk mencari pekerjaan di luar negeri adalah mencarinya di job portal. Banyak job portal yang menawarkan lowongan dari berbagai tempat, termasuk luar negeri. Kualifikasi kerjanya juga bermacam-macam, tidak menutup kemungkinan untuk lulusan SMA bisa mendaftar.
Setelah kamu menemukan pekerjaan sesuai minat dan bakat, persiapkan apa saja syarat dan ketentuannya. Walaupun demikian, tetaplah berhati-hati dengan tawaran pekerjaan yang mencurigakan.
2. Menjadi Pekerja Freelancer
Banyak perusahan yang mencari pekerja freelance modern, hal ini juga menjadi peluang kamu untuk bekerja di perusahaan luar negeri. Kriteria freelancer (pekerja lepas) juga bervariasi tergantung bidangnya, jadi tidak menutup kemungkinan untuk lulusan SMA bisa melamar.
Konsep freelance yang dimana dan kapan saja membuat kamu lebih bisa menyesuaikan ritme kerja kamu. Selain itu, ini bisa menjadi solusi untuk bekerja di perusahaan luar negeri, namun belum siap tinggal di negaranya.
3. Mengikuti Program Volunteer
Di beberapa negara, banyak yang membuka program kegiatan kemanusiaan. Kamu bisa mengikuti kegiatan kemanusian sembari traveling kemana-mana. Kegiatan volunteer yang bisa dilakukan dengan tourism, dikenal dengan voluntourism. Ini juga bisa menjadi solusi untuk cara kerja di luar negeri lulusan SMA.
Meskipun hanya kegiatan sukarela, kamu bisa menambah pengalaman yang berharga.
4. Mengikuti Magang ke Luar Negeri
Mengikuti magang bisa menjadi cara kamu mencari pengalaman saat kamu lulus SMA sederajat. Biasanya ada banyak program magang yang terbuka untuk semua kalangan. Magang juga bisa menjadi cara kerja di luar negeri lulusan SMK.
Misalnya saja di Jepang, di sana membuka magang untuk lulusan SMA. Namun, tentu saja harus menjalani proses yang panjang termasuk memiliki hasil tes JLPT atau tes profisiensi Bahasa Jepang.
5. Melalui Jasa Agen
Jasa agen bisa kamu gunakan untuk mencari cara kerja di luar negeri lulusan SMA. Agen akan membantu kamu dalam menyelesaikan urusan administrasi hingga mencari tempat tinggal. Akan tetapi, kamu tetap harus berhati-hati. Pilihlah agen penyalur yang dapat dipercaya.
6. Bersekolah ke Luar Negeri
Jika kamu merasa belum cukup pantas untuk bekerja di luar negeri, kamu bisa mengawalinya dengan bersekolah di luar negeri. Kamu dapat melanjutkan studi kamu ke jenjang yang lebih tinggi di luar negeri.
Saat bersekolah di luar negeri, kamu bisa bekerja part-time di negara tersebut. Selain menambah pendapatan, kamu bisa mendapatkan pengalaman kerja. Setelah lulus, kamu dapat mencari pekerjaan full-time di negara tersebut.
Jika kamu bingung mencari sekolah luar negeri impian kamu, Salak Education bisa menjadi solusi. Lembaga ini merupakan agen penyalur terpercaya yang bisa membantu kamu mencari sekolah yang tepat untuk kamu.
Mereka telah membantu banyak siswa masuk ke dalam 1000+ program sekolah di berbagai negara. Hubungi mereka jika kamu ingin konsultasi kerja dan kuliah di luar negeri.
Tips Kerja di Luar Negeri
Setelah kamu menemukan cara kerja di luar negeri lulusan SMA, kamu perlu menyiapkan beberapa hal. Pada dasarnya, kamu akan hidup di lingkungan yang asing, sehingga perlu modal untuk bertahan hidup di negara orang. Berikut adalah beberapa hal yang perlu kamu siapkan.
A. Siap Secara Fisik dan Mental
Ketika kamu tinggal di negara asing, ada banyak hal yang pasti sangat berbeda dengan tinggal di negara sendiri. Mulai dari musim, cuaca, budaya, hingga perilaku orang. Culture shock adalah hal yang tidak terhindarkan, sehingga kamu harus sudah siap beradaptasi dengan itu semua.
Cari tahu juga bagaimana cara kerja sistem kesehatan di sana agar bisa mendapatkan fasilitas kesehatan. Selain itu, ketika kamu merantau di negara tujuan kamu, pastikan kamu punya seseorang atau teman yang bisa dikamulkan ketika kamu butuh bantuan.
B. Pastikan Memiliki Finansial yang Cukup
Kebutuhan hidup kamu ketika di luar negeri juga akan berbeda dengan kebutuhan di negara sendiri. Oleh karena itu, kamu harus sudah siap secara finansial. Tanpa finansial yang matang hanya akan menyulitkan kamu tinggal disana.
Pastikan juga kamu telah memperhitungkan pendapatan kamu dengan pengeluarangan yang kamu butuhkan. Selain finansial yang baik, kamu juga perlu menyiapkan tabungan untuk biaya yang mungkin dibutuhkan di masa depan.
Baca juga: Berapa Rata-rata Gaji Bekerja di Kanada?
C. Pelajari Bahasa dan Budaya Negara Tujuan
Mengenal budaya dan perilaku masyarakat di negara tujuan kamu adalah cara untuk lebih bisa mengatasi culture shock. Kamu juga akan menjadi lebih bisa beradaptasi dengan kondisi lingkungan di negara tujuan kamu. Sekarang ini, internet juga bisa memudahkan kamu untuk melakukan riset kebudayaan mereka.
Meskipun mahir berbahasa Inggris, ada baiknya jika kamu juga mempelajari bahasa di negara tujuan kamu. Komunikasi akan menjadi jauh lebih baik, apalagi negara tujuan kamu tidak terlalu umum dalam penggunaan Bahasa Inggris.
D. Cari Informasi Mengenai Visa dan Izin Kerja
Salah satu syarat cara kerja di luar negeri lulusan SMA adalah paham mengenai regulasi dan peraturan yang berlaku. Pastikan kamu sudah mengurus perizinan untuk bekerja di luar negeri termasuk visa dan izin kerja. Siapkan berkas dan dokumen yang diperlukan dan estimasikan waktu untuk mengurus perizinan.
Sudah Siap Bekerja Di Luar Negeri?
Nah, seperti itulah cara kerja di luar negeri lulusan SMA. Banyak opsi yang bisa kamu pertimbangkan mulai dari ikut volunteer, mencari di job portal, atau melanjutkan studi.
Selain itu, kamu harus sudah siap dengan apa saja yang diperlukan untuk bertahan hidup disana. Siapkan fisik dan mental kamu. Jangan lupa menabung untuk keperluan finansial. Dengan begitu, kamu bisa bekerja dengan leluasa.
FAQ
1. Apa lulusan SMA bisa kerja di luar negeri?
Bisa, lulusan SMA sederajat mempunyai prospek kerja untuk bekerja di luar negeri.
2. Syarat-syarat apa saja untuk bisa kerja di luar negeri?
- Berusia minimal 18 tahun.
- Sehat jasmani dan rohani.
- Memiliki dan terdaftar dalam kepesertaan jaminan sosial.
- Mempunyai berkas yang lengkap seperti paspor dan VISA.
- Berkompetensi sesuai pekerjaan yang dilamar.
3. Apa saja pekerjaan untuk lulusan SMA?
- Guru bahasa.
- Penerjemah (translator).
- Anak Buah Kapal (ABK).
- Perawat lansia atau anak.
- Penulis.
- Pegawai hotel.
- Dll.
4. Dimanakah negara yang menerima lulusan SMA?
Ada banyak negara yang menerima lulusan SMA sederajat sebagai pekerja seperti Kanada, Amerika Serikat, Australia, Inggris dan masih banyak lagi.